**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Sabtu, 24 Desember 2011

Keberhasilan pendidikan, Jadi Tantangan Pembina


Bojong – Pendidikan Kepramukaan dinilai berhasil apabila peserta didik menyenangi dan menikmati materi pendidikan yang dikemas sesuai tuntutan kaum muda yang mendambakan sesuai yang menarik, menantang dan bermanfaat.

“Apabila peserta didik (pesdik) senang dengan Pramuka, maka pendidikan Kepramukaan dinilai berhasil,” Ujar Wakil Ketua Kwarcab Bidang Pembinaan Anggota Dewasa (Binawasa), Hj Dijatinas, S.Pd saat menutup kegiatan Kursus Pembina Pramuka Mahir Tingkat Lanjutan (KML) yang digelar Pusat Pendidikan dan pelatihan Cabang (Pudiklatcab) Dewaruci Kwarcab 11.28 Tegal di Bumi Perkemahan Martoloyo, Suniarsih, sabtu (24/12) kemarin.  
Hadir dalam kesempatan tersebut, Jajaran Pimpinan Kwarcab yaitu Wakil Ketua Bidang Binawasa, Hj Dijatinah, S.Pd, Wakil Ketua Bidang Organisasi dan Hukum, Drs H Agus Subagyo, MM, Sekretaris Kwarcab, Prawoto SY, Kepala Pusdiklatcab Dewaruci, H Ike Nachrawi, beserta undangan lainnya.

Suasana tersebut, kata Dijatinah S.Pd,  merupakan tantangan tersendiri bagi Pembina Pramuka sehingga harus berupaya untuk terus meningkatkan pengetahuan dan ketrampilannya melalui kursus – kursus seperti karang pamitran, gelang ajar dan sebagainya.

“Terus tingkatkan pengetahuan dan ketrampilan kakak, melalui kursus – kursus pembina,” Pintanya.

Dijatinah juga berharap, apa yang sudah diberikan pelatih dapat bermanfaat dan dapat menjadi khasanah pengetahuan pembina pramuka, guna lebih memantapkan pengabdian terhadap Gerakan Pramuka.

“Mantapkan pengabdian, untuk mengamalkan ilmunya dan saya ucapkan selamat memandu,” pesannya.

Kembangkan Diri,
Hal senanda juga diungkapkan Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Cabang (Pusdiklatcab) Dewaruci, H Ike Nachrawi melalui Waka Pusdiklatcab, Djoko Eko Pratomo, M.Pd, pembina pramuka setelah lulus mahir lanjutkan diharapkan dapat menerapkan apa yang telah diperoleh selama kursus, di Gugus Depan (Gudep) masing – masing serta dapat menularkannya kepada pembina lain.\

“Terapkan ilmu yang didapat, untuk kemajuan Gugus Depannya,” tukas Joko

Selain itu, lanjut Djoko, pembina juga diharapkan dapat mengembangkan diri dengan sering mengikuti pertemuan – pertemuan pembina, latihan dan membaca buku dan petunjuk penyelenggaraan Pramuka.

“Kembangkan diri dengan sering mengikuti temu pembina dan perbanyaklah membaca buku – buku Pramuka,” tandasnya.

Sementara Pimpinan Kursus (Pinsus) KML, R Soffan  Effendi, S.Pd menjelaskan secara keseluruhan kursus dapat berjalan dengan lancar, aman dan tertib sesuai dengan aturan yang telah ditentukan.
 “Materi yang terangkum dalam 11 Modul dengan waktu 109 jam pelajaran, Alhamdulillah dapat terselesaikan,” terangnya.

Sementara hasil yang dicapai, lanjut Soffan, dari 34 peserta kursus, yang dinyatakan belum berhasil atau tidak lulus yaitu 2 (dua) orang peserta.

“Peserta berhasil / lulus berhak mendapatkan sertifikat, dapat mengikuti jenjang pendidikan selanjutnya dan berhak mengenakan selendang dan pita mahir sesuai golongan,” pungkasnya.

Dalam kesempatan tersebut juga diberikan kenang – kenangan dari peserta KML kepada SD Negeri Suniarsih dan Kwartir Cabang (Kwarcab) sebagai bentuk terimakasih karena telah sukses menjadi tempat penyelenggaraan KML tersebut. (Hasan).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar