SLAWI – Satu lagi prestasi
ditorehkan oleh Kabupaten Tegal. Kali ini, kontingen Pramuka SMA Negeri Slawi
mengharumkan nama Kabupaten Tegal setelah berjaya di ajang Competion Of Pandawa
Scout V (Compas V) tingkat Jawa Tengah yang digelar Semarang, 21 Februari lalu.
“Salah satunya diikuti kontingen
SMA N 1 Slawi yang mengirimkan satu sangga putra dan satu sangga putri. Ini
merupakan kegiatan yang dilaksanakan 2 tahun sekali, namun kontingen SMA N 1
Slawi di tahun 2015 kali pertama mengikuti ajang perlombaan ini,” ujarnya.
Dia mengatakan, ajang Compas
melombakan beragam kegiatan antara lain Pionering, Speech Contest, Nembang
Macapat, Pandawa Smart Scout ( PSS/LCC), Teknologi Tepat Guna (TTG), Pentas
Tari dan Peraturan Baris Berbaris (PBB). Selain itu, terdapat kegiatan non
lomba yaitu Kewirausahaan dan materi SAR.
“Alhamdulillah, Pramuka SMA N 1
Slawi mampu menggondol 8 tropi kejuaraan yakni juara 3 lomba PBB, juara 1 PSS
putra dan juara 2 PSS Putri, juara 1 Speech Contest Putri, juara 1 pionering
putra dan juara 1 pionering putri, serta meraih juara tergiat putra dan tergiat
putri. Dari hasil itu, kontingen SMA 1 Slawi dinobatkan sebagai juara umum ajang
Compas V 2015 dan berhak memboyong Tropi Juara umum,” bebernya.
Nenny
menambahkan, sebelumnya pada tahun 2014, anggota Pramuka Penegak putri SMA 1
Slawi juga meraih prestasi tergiat 2 pada ajang Pemilihan Pramuka Garuda
berprestasi tingkat Kwarda Jawa Tengah yang digelar tanggal 15 – 17 Agustus
2014 di Semarang. “Tahun 2014 silam Laelatul Syifa, Penegak Putri SMA 1 Slawi
berhasil menjadi Tergiat 2 Pramuka Garuda Berprestasi Jawa Tengah untuk
golongan Penegak,” pungkasnya. (Admin/hms)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar