Slawi – Jajaran
Majelis Pembimbing (Mabi) yang terdiri Camat, Kepala Dinas dan Kepala SMP dan
SMA direncanakan akan diberikan kursus tentang Kepramukaan oleh Pusat
Pendidikan dan Pelatihan Cabang (Pusdiklatcab) Kwarcab 11.28 Tegal.
Hal tersebut terungkap dalam Rapat Kerja
Cabang (Rakercab) membahas program tahun 2012 yang dihadiri jajaran Pimpinan
Kwarcab dan Lembaga, anggota Mabicab, Pimpinan Saka, dan Kwarran se Kwarcab
11.28 Tegal di Pendopo Kwarcab, Sabtu (18/2) lalu.
Ketua Kwarcab 11.28 Tegal, dr H Widodo Joko
Mulyono, MKes MMR, mengatakan Kwarcab 11.28 Tegal akan berupaya untuk
menghadirkan langsung Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka, Prof DR dr Ir H Azrul
Azwar, MPH dan Ketua Kwarda 11 Jawa Tengah, Prof DR Slamet Budi Prayitno, MSc
untuk menjadi narasumber dalam Kursus Mabi tersebut.
“Untuk narasumber kita akan upayakan Ka
Kwarnas dan Ka Kwarda. Saat ini masih dalam tahap koordinasi terkait jadwal dan
waktu,” katanya.
Dalam Kursus nanti, lanjut dr Joko, yang akan
dibahas adalah bukan kegiatan Pramuka tetapi pada tataran ranah kebijakan dan
aturan sesuai dengan keinginan Ketua Kwarda 11 Jateng.
“Sesuai harapan Ka Kwarda, bicaranya adalah
kebijakan dan aturan,” tegasnya.
Dr Joko berharap, dengan Kursus bagi jajaran
Mabi tersebut akan memberikan pemahaman tentang tugas, pokok dan fungsi (tupoksi)
dan peran selaku Majelis Pembimbing, sehingga akan meningkatkan eksistensi
Gerakan Pramuka disemua tingkatan.
“Harapannya Kursus Mabi nanti akan dapat
meningkatkan eksisnya Pramuka di semua tingkatan,” harapnya.
Terpisah Waka Kwarcab Bidang Pembinaan
Anggota Dewasa (Binawasa), Hj Dijatinah, S.Pd melalui Wakil Ketua Pusdiklatcab,
Joko Eko Pratomo, M.Pd mengatakan pelaksanaan Kursus bagi jajaran Mabiran dan
Mabigus SMP/SMA direncakan bulan April mendatang.
“Rencananya KOS Mabi bulan April, saat ini
masih dalam tahap pembahasan,” pungkasnya (Hasan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar