SLAWI - Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Tegal melalui Bidang Bidamuda mengadakan seleksi Calon Peserta Jambore Daerah ke-9 Jawa Tengah. Seleksi dipusatkan di Sanggar Bhakti Pramuka Kwarcab Tegal, Minggu (10/5/2015).
Ketua Kwarcab Tegal, dr H Widodo Djoko Mulyono MKes MMR melalui
Sekretaris Binamuda, Suharjo S.Pd mengatakan Jambore Daerah ke-9 Kwarda
Jawa Tengah Tahun 2015 akan dilaksanakan tanggal 1-7 Agustus 2015 di
Bumi Perkemahan Candra Birawa Karanggeneng, Kota Semarang.
“Seleksi ini bertujuan untuk menjaring Pramuka Penggalang terbaik yang
akan mengikuti perhelatan Jambore Daerah mewakili Kontingen Cabang
Kabupaten Tegal," katanya
Dijelaskan, Peserta seleksi terdiri
dari anggota Pramuka penggalang yang berpangkalan di SMP maupun MTs
Negeri maupun swasta se KabupatenTegal
“Setiap pangkalan SMP/MTs
mengirimkan maksimal 3 Penggalang putra dan 3 Penggalang putri.
Selanjutnya akan kita ambil 40 terbaik yang terdiri dari 20 putra dan 20
Putri," bebernya.
Suharjo menambahkan, Materi seleksi terdiri
dari tes tertulis pengetahuan umum dan Kepramukaan, tes kebugaran dan
tes kemampuan bakat yang dimiliki peserta seperti menari daerah, telling
story, melukis dan sebagainya. (Humas/s@n)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar