**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Rabu, 01 Juli 2015

Gudep SMA 1 Slawi Gelar Pekan Pramuka Peduli

SLAWI - Dalam rangka implementasi isi Dasadharma ke-2, Ambalan Gajahmada dan Nyi Ageng Serang pangkalan Gudep SMA 1 Slawi menggelar aksi sosial yang dikemas dalam Pekan Pramuka Peduli sebagai wujud kepedulian terhadap sesama. Kegiatan berlangsung selama sepekan mulai tanggal 28 Juni s.d. 6 Juli 2015 di Desa Lebakgowah Kecamatan Lebaksiu, Kabupaten Tegal. 

Kepala SMA Negeri 1 Slawi, Dra Mimik Supriyatin melalui Pembina Gudep, Nenny Dwi Agustini SH mengatakan, Pekan Pramuka Peduli bertujuan sebagai sarana untuk melatih anggota pramuka SMA Negeri 1 Slawi untuk lebih bertanggung jawab, mandiri, kreatif dan mengarah pada hal yang positif berlandaskan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

“Rangkaian kegiatan ini di awali dengan penyuluhan tentang pengelolaan sampah oleh Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Tegal tanggal 28 Juni 2015 di Balai Desa Lebakgowah,” ujarnya.

Pihaknya berharap, dengan adanya penyuluhan dari BLH akan menumbuhkan dan membangun kesadaran warga masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarang di sungai karena dapat menyebabkan bencana. Entah itu bencana alam atau bencana yang menyerang kondisi fisik manusia seperti demam berdarah.

Dia melanjutkan, kegiatan pekan Pramuka Peduli yang mendapat sambutan positif dari warga setempat juga diisi dengan beragam kegiatan kepedulian selama sepekan penuh. Kegiatan tersebut antara lain Aksi bersih sungai, penanaman pohon, pembagian takjil, santunan yatim piatu dan pemberian sembako.


Kepala Desa Lebakgowah, Bapak Amirudin menyambut aksi pekan Pramuka Peduli yang digagas Pramuka SMA 1 Slawi. “Kegiatan yang dilaksanakan Pramuka SMA Negeri 1 Slawi merupakan kegiatan mulia, dimana tamu malah membersikan tempat yang di kunjung,” ungkapnya. (Admin)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar