JATINEGARA – Dalam rangka menyambut dan memeriahkan kedatangan Estafet
Tunas Kelapa (ETK) Kwarda Jawa Tengah tahun 2014 yang melintas di wilayah
Kwarcab Tegal, Satuan Karya Pramuka Bakti Husada (SBH) pangkalan Puskesmas
Jatinegara bekerjasama dengan Kwarcab Tegal menggelar Aksi Pramuka Bakti
Sosial. Aksi Pramuka peduli sosial tersebut dipusatkan di Puskesmas setempat,
Selasa siang (26/8) kemarin.
Kepala UPTD Puskesmas Jatinegara, Amat Kiswadi SKM MM selaku Mabisaka
Pramuka Bakti Husada mengatakan, bakti sosial berupa pemberian Vitamin A,
penimbangan balita dan pemberian makanan tambahan (PMT) bagi ibu dan balita di
wilayah Kecamatan Jatinegara. “Kegiatan ini, melibatkan sedikitnya 100 lebih
ibu dan balita dari beberapa desa di Kecamatan Jatinegara,” jelasnya.
Dikatakan, selain menyemarakan gelaran Estafet Tunas Kelapa (ETK) Jawa Tengah, aksi sosial juga digelar dalam rangka Hari Pramuka ke – 53 tahun 2014. “Mudah-mudahan dengan kegiatan ini, akan terjalin silaturahmi antar Pramuka dan masyarakar, sehingga Pramuka menjadi hebat,” cetusnya.
Ketua Kwarcab Tegal, dr H Widodo Djoko Mulyono MKes MMR saat memantau
kegiatan menuturkan, Estafet Tunas Kelapa (ETK) merupakan ciri khas Pramuka
Jawa Tengah sebagai upaya memasyarakatkan kegiatan pramuka kepada masyarakat. “Untuk
itu, kegiatannya perlu dibarengi dengan aksi Pramuka Peduli salah satunya yakni
dengan aksi sosial ini,” Ungkapnya.
Pihakya berharap, dengan pemberian vitamin A dan PMT bagi ibu dan balita,
dapat mewujudkan balita dan ibu yang sehat di Kecamatan Jatinegara. “Kami atas
nama Kwartir Cabang menyampaikan terimakasih atas antusiasme masyarakat dan
pihak Puskemas dan SBH sehingga bakti sosial ini dapat terlaksana. Mudah –
mudahan balita kita kedepan akan bisa menjadi Pramuka yang memiliki kepedulian
sosial,” tukasnya.
Dalam kesempatan itu, Juri Kwarda Jawa Tengah, Djumadi Sudarmo SH saat
didaulat memberikan arahan bagi peserta menghimbau agar para ibu dan balita
rajin mendatangi Posyandu. Hal itu penting, akan balitanya menjadi generasi
penerus yang sehat.
Aksi sosial juga disemarakan dengan pemberian dooprise dari Puskesmas
berupa uang, biskuit dan susu bubuk bagi ibu pemberi ASI esklusif. (Admin/s@n)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar