**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Senin, 21 Oktober 2013

Gudep SMP 2 Slawi Gelar Persami

SLAWI - Gugusdepan (Gudep Tegal) 08.099/08.100 Pangkalan SMP Negeri 2 Slawi menggelar  kegiatan Perkemahan Sabtu Minggu (Persami) yang dihelat, Sabtu dan Minggu (19-20/10) di pangkalan sekolah setempat. Kegiatan diikuti sekitar 390 Pramuka Penggalang putra dan putri yang merupakan peserta didik baru..

Menariknya, Persami kali ini dikemas dengan sedikit berbeda oleh panitia kegiatan. Diantaranya yakni adanya kegiatan Pengembangan diri yang terinspirasi dari kegiatan Jambore.

Menurut Ketua Gudep SMP Negeri 2 Slawi, Drs Tosikun, Kegiatan yang diikuti Penggalang baru yang merupakan siswa kelas VII itu, menyuguhkan beberapa kegiatan pengembangan diri antara lain Jurnalistik, Rembug penggalang dan pemanfaatan barang bekas.

"Kegiatan pengembangan diri ini diharapkan bisa menggali potensi yang belum muncul pada diri adik - adik penggalang," Ujarnya.

Dikatakannya, Persami juga menandakan penggalang baru / siswa kelas VII yang telah dilantik ini telah resmi menjadi warga Gugusdepan (Gudep) 08.099 / 08.100 pangkalan SMP Negeri 2 Slawi.

"Hal itu juga ditunjukkan dari KTA yang dibuat. Menimbang kegiatan Pramuka itu wajib diikuti, bagi siswa yang belum mengikuti akan mengikuti kegiatan persami ditahun yang akan dating," imbuhnya

Disisi lain, Kepala SMP Negeri 2 Slawi, Budiono S.Pd selaku Ketua Mabigus mengungkapkan, kegiatan Kepramukaan merupakan wadah bagi siswa untuk memperoleh pendidikan karakter. Penanaman disiplin, cinta tanah air, dan pengembangan diri lainnya dapat diperoleh dari kegiatan Pramuka.

"Pramuka adalah salah satu wadah pendidikan karakter yang diharapkan bisa sesuai dengan Tri Satya dan Dasadharma," katanya saat membuka secara resmi kegiatan Persami.

Selain pengembangan diri, dalam Persami juga diberikan kegiatan perlombaan yang dimaksudkan guna memacu semangat dan kreatifitas siswa.

Beberapa lomba tersebut yakni Lomba Adventure, lomba yel-yel, lomba penulisan berita. Adapun pemenangnya adalah Lomba Adventure putri dari regu Mawar 15 dan putra oleh regu elang 5. Sedangkan pemenang lomba yel-yel adalah regu mawar 3 dan penulisan berita oleh Tati karismania. (s@n)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar