**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Kamis, 02 Juni 2011

Kinerja Kwarcab tahun 2010 Dinilai Kwarda

Slawi – Kinerja Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 11.28 Tegal tahun 2010 dinilai oleh tim Kwartir Daerah 11 Jawa Tengah. Tim diterima langsung oleh Ketua Kwarcab 11.28 Tegal, H. Muji Atmanto, SH.MM di Sanggar Bakti Pramuka Kwartir Cabang 11.28 Tegal, Jl KH Agus Salim Nomor 2 Kudaile, Slawi, Minggu (29/5).
Hadir dalam kesempatan tersebut, Anggota Mabicab, Pengurus Kwarcab, Pinsaka tingkat Cabang, Pengurus Kwarran, dan Dewan Kerja Cabang (DKC). Sedangkan Tim penilai Kwarda Jateng terdiri dari 6 (Enam)  orang terdiri dari Mardhi Saputra, SH (Ketua Tim/bidang organisasi dan hukum, M. Bambang Setyo Bintoro (Bidang keuangan, Usaha dan sarpras), Sri Sutarti (Binamuda), Suhadi, HS (Binawasa), Dicky Hendra (Abdimas dan Humas), dan Alfiandri Farizal (DKD).

Ketua Kwartir Cabang 11.28 Tegal, H. Muji Atmanto, SH.MM mengatakan, kinerja tahun 2010 merupakan bakti tahun kelima dari Pengurus Kwarcab masa bakti 2005 – 2010. Dimana pada tahun tersebut (2010) Kwarcab Tegal tidak pernah absen dalam kegiatan Kwarda dan Kwarnas.
“Untuk tuan rumah kegiatan, khususnya tingkat Binwil pada tahun 2010 belum mendapatkan giliran,” katanya.
Dalam kegiatan bakti, kata Muji, meskipun tidak semua terdokumentasi dan terformalkan dalam SK kerjasama, namun banyak kegiatan bakti yang dilaksanakan sesuai kemampuan. Kegiatan tersebut dilakukan oleh Unit Bantu Pertolongan Pramuka (UBALOKA) dan Kwartir Ranting dalam merespon musibah / bencana yang timbul.
“Kegiatan itu, seperti musibah puting beliung, kecelakaan lalu lintas, korban tenggelam, dan pengiriman relawan Merapi,” terangnya.
Selain itu, imbuh Muji, Kwarcab dan Kwarran Adiwerna mampu Dukuhturi juga mampu menghimpun dana untuk disumbangkan pada korban musibah Merapi. Dana yang terkumpul mencapai Rp. 20 Juta, terdiri dari Kwarcab 1,8 Juta, Kwarran Adiwerna 17 Juta, dan Dukuhturi 1,5 Juta.
“Saya ucapkan terimakasih kepada Kwarran yang mampu menghimpun dana bencana Merapi, khususnya Kwarran Adiwerna yang mencapai Rp 17 Juta,” ungkapnya.
Sementara Ketua Kwarda 11 Jawa Tengah, Prof Dr Ir Slamet Budi Prayitno, MSc melalui Ketua Tim Penilai, Toro Mardi Saputro, SH menjelaskan lomba kwarcab dimaksudkan dalam rangka melihat secara langsung kinerja Kwartir Cabang selama tahun 2010. Sehingga dapat diketahui sejauh mana perkembangan Pramuka di Kwartir Cabang.
“Penilaian ini, untuk melihat secara langsung apa-apa yang telah dilakukan Kwarcab dalam membina generasi muda lewat Pramuka,” jelasnya.
Melalui penilaian ini, diharapkan Kwarcab juga dapat meningkatkan kinerja secara administrasi sehingga bisa tertata dengan baik.
“Secara administrasi bisa tertata dengan baik,” pungkasnya. (s@n)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar