**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Minggu, 17 Februari 2013

Forum Rakercab, Sepakati Iuran Anggota Pramuka Naik


SLAWI – Selama ini pendanaan kegiatan Kepramukaan di Kwarcab 11.28 Tegal selalu mengandalkan bantuan dari Pemkab Tegal yakni APBD II. Namun belum mencukupi, karena banyaknya kegiatan dalam Pendidikan karakter Bangsa lewat Gerakan Pramuka.

Oleh karenanya, upaya yang ditempuh Kwartir Cabang 11.28 Tegal yakni dengan memaksimalkan penderasan iuran anggota Pramuka guna menopang banyaknya kegiatan tersebut. Salah satunya yakni dengan menaikan Iuran anggota Pramuka tahun 2013.

Hal itu seperti terkuak dan menjadi pembahasan dan selanjutnya telah disepakati oleh peserta dalam Forum Rapat Kerja Cabang (Rakercab) Program tahun 2013 yang digelar di Pendopo Sanggar Pramuka, Sabtu (16/2)

Wakil Ketua Kwarcab Bidang Keuangan, Usaha dan Sarpras, Drs H Edi Budiyanto, M.Pd mengatakan iuran anggota Pramuka di Kwarcab 11.28 Tegal selama ini masih tergolong kecil dibanding dengan Kwartir Cabang lainnya.

“Di Kwarcab Kota Tegal saja, iuran anggota sudah sampai 5000 rupiah per tahun untuk siswa. Disini masih dibawah 1000, jadi sudah tidak sesuai,” katanya saat pemaparan

Oleh karena itu, lanjut Edi, sudah saatnya iuran anggota Pramuka di Kwarcab 11.28 Tegal dinaikan guna menunjang banyak kegiatan yang dilaksanakan. Sehingga tidak hanya bergantung pada dana bantuan APBD II.

“Lewat forum Rakercab ini, saya minta kesepakatan dari peserta Rakercab agar iuran anggota tahun 2013 naik,” tegasnya

Forum rakercab selanjutnya menyepakati kenaikan iuran anggota tahun 2013 yakni Rp 1000 rupiah per tahun untuk peserta didik atau golongan Siaga, Penggalang dan Penegak, dimana pada tahun 2012 iuran anggota sebesar 500 rupiah. Sedangkan untuk anggota dewasa / Pembina yaitu dari 1000 rupiah per tahun menjadi 1000 rupiah per bulan atau 12000 per tahun.

Ketua Kwarcab 11.28 Tegal dr H Widodo Joko Mulyono MKes MMR saat membuka rakercab mengatakan bantuan hibah Pramuka dari APBD II tahun 2013 diperkirakan naik dari tahun sebelumnya. Dimana pada tahun 2012 bantuan APBD II untuk Kwarcab yakni sebesar 250 juta.

"Anggaran APBD 2013 untuk Pramuka diperkirakan meningkat dari tahun lalu," ujar Joko

Selain itu, lanjut dr Joko, Kwarcab Tegal juga direncanakan mendapat bantuan anggaran dari APBD II Reguler untuk pembuatan pagar bumi untuk Bumi Perkemahan Martoloyo di Suniarsih Bojong sebesar 200 juta. 

"Rencananya pada APBD Perubahan, Kwarcab juga akan mendapat bantuan untuk pembuatan Pagar bumi Buper sebesar 200 juta," pungkasnya. (Admin/Hsn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar