**SUKSESKAN HARI PRAMUKA KE 57 TINGKAT KWARDA JAWA TENGAH DI BUPER MARTOLOYO, SUNIARSIH BOJONG 21 SEPTEMBER 2018** PERANSAKA VII KWARDA JATENG 16-21 SEPTEMBER 2018 DI BUPER SUNIARSIH** ESTAFET TUNAS KELAPA KE 34** Pramuka Perekat NKRI**8

Rabu, 27 Juli 2011

Ribuan Orang Meriahkan Pesta Rakyat dan Jambore


BUMIJAWA – Ribuan manusia dari tua, muda, remaja dan anakan – anak tumpah ruah memadati area pesta rakyat dan kemah Jambore Ranting (Jamran) Kwartir Ranting 11.28.17 Bumijawa dilapangan sepakbola Bumijawa. Antusiasme yang tinggi tampak ditunjukan warga masyarakat setempat untuk menyaksikan kegiatan karnaval berbagai busana tradisional yang diperagakan oleh para Pramuka Penggalang Kwarran Bumijawa, Rabu, (27/7).

Kegiatan yang digelar dalam rangkaian Jambore Ranting (Jamran) dan pesta rakyat Bumijawa itu berlangsung sejak Selasa, (26/7) dan direncanakan akan berakhir Kamis, (28/7) besok.

Ketua Kwarran 11.28.17 Bumijawa Muanis, S.Pd melalui Ketua Panitia kegiatan Sri Ngawiyat, S.Pd menjelaskan, kegiatan Jamran dan pesta rakyat diikuti 51 Gugus Depan (Gudep) SD dan 11 Gugus Depan MI. Dimana masing – masing sekolah / Gudep sedikitnya mengirimkan 50 peserta.

Sedikitnya 4000an Pramuka Penggalang meramaikan Jamran dan pesta rakyat ini,” terangnya disela kegiatan Karnaval, Rabu (27/7).

Menurut Ngawiyat, Kemah Jamran dan pesta rakyat ini sudah menjadi tradisi masyarakat di Bumijawa yang sudah berlangsung puluhan tahun lalu. Sehingga antusias masyarakat terhadap kegiatan ini sangatlah besar.

Orang tua siswa dan masyarakat setempat juga ikut berkemah bersama anak – anaknya. Bahkan mereka (orang tua-red) sampai protes, jika kegiatan semacam ini tidak diadakan,” tuturnya.

Ketua Kwartir Cabang 11.28 Tegal, H Muji Atmanto, SH.MM saat meninjau kegiatan mengaku salut dan bangga kepada ribuan masyarakat Bumijawa yang begitu semangat dan antusias ikut mendukung dan meramaikan kegiatan Jambore Ranting dan pesta rakyat.

Ini kegiatan Jambore yang sangat meriah, bahkan bisa membawa berkah dan manfaat bagi masyarakat setempat,” akunya bangga.

Kebersamaan seperti ini, kata Muji, perlu dijaga dan dilestarikan untuk mengakrabkan suasana kemeriahan dan silaturahmi dengan masyarakat.

Kegiatan ini perlu dilestarikan, bahkan bisa menjadi tradisi yang sangat baik,” tandasnya.

Kegiatan Jamran dan pesta rakyat yang dibuka oleh Camat Bumijawa, Saidno AP Msi, Selasa (26/7) diisi dengan berbagai kegiatan antara lain Lomba Qosidah, MTQ, wide game, out bond, hiking dan karnaval budaya. (s@n/hms.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar